Pamekasan Punya Cerita

Tahun 2015 lalu ketika saya menyeberang ke Pulau Madura untuk kali kedua, Pamekasan menjadi pemberhentian pertama sebelum melanjutkan perjalanan ke Sumenep. Kurang lebih tiga jam perjalanan yang harus ditempuh dari Terminal Bungurasih Surabaya menuju Terminal Pamekasan. Lalu ada apa di Pamekasan? Tidak menyempatkan diri untuk mencari tahu lebih dalam tentang obyek wisata di Pamekasan sehingga saya…

Terjebak Kesederhanaan Desa Ketetang

Anak-anak perempuan berbusana adat Madura terus mengembangkan senyumnya ketika lensa kamera diarahkan ke wajah mereka. Tersirat sedikit rasa lelah di wajah mereka. Namun mereka tetap terlihat luwes menarikan Tari Nyello Aeng di depan para juru potret. Maklum, acara penyambutan yang sedianya dilaksanakan dua jam sebelumnya terpaksa molor. Kendala cuaca dan lamanya waktu tempuh perjalanan rombongan trip…

Lintas Waktu Museum Malang Tempo Doeloe

Dewasa ini belum banyak museum yang membeberkan sejarah sebuah kota dengan lengkap di suatu kota di Indonesia. Yang menjamur justru museum yang membanggakan wadahnya masing-masing, kekhususan dari suatu bidang, bahkan museum pertempuran yang mengagungkan pihak tertentu. Sungguh belum banyak museum-museum yang berisi kebanggaan akan sejarah kotanya ( bukan provinsi ), kejayaannya di masa lampau hingga perkembangan…

Cicip Kuliner Enak di MALANG

Tumbuh menjadi salah satu daerah dengan tata kota rapi yang sengaja diciptakan oleh Belanda menjadikan beberapa area di Malang memiliki pedestrian dan jalan raya yang lebar. Meski kini perkembangan pemukiman seakan-akan tidak terkontrol, Kota Malang masih punya kharisma yang kuat. Baik itu sejarah terkait dengan bekas kerajaan Singasari, sisa-sisa bangunan milik kolonial, juga kuliner tradisional dan…

Di Balik Legenda Air Terjun Madakaripura

Kerajaan Majapahit yang pernah berkuasa selama dua ratus tahun meninggalkan pengaruh cukup kuat di sebagian besar wilayah Jawa Timur kini. Tersebar tempat pemujaan, pertirtaan, ataupun bekas pemukiman yang menyisakan arca-arca terpendam di dalam tanah. Tak jarang beberapa peninggalan dikeramatkan oleh kalangan tertentu. Bahkan sengaja diciptakan mitos hingga kutukan agar tempat itu tetap terjaga, jauh dari tangan perampok artefak…

SAY YES for Yello Room

Bagi sebagian besar manusia, rumah selalu dirindukan. Menjadi tempat yang dirasa paling nyaman di mana tersimpan kenangan, interaksi positif antar manusia. Ada pula sebagian manusia yang merasa belum mendapatkan kenyamanan dan kehangatan keluarga di sebuah rumah. Semua relatif. Yang jelas, rumah selalu menjadi tempat untuk pulang. Terasa tidak mudah dilalui saat hidup hanya dilewatkan dengan kegiatan pindah tempat dari satu kota ke…